Senin, 27 April 2020

Kalimat Aktif


Kalimat Aktif

Salah satu ciri kebahasaan teks pidato persuasif yaitu menggunakan kalimat aktif. Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan kalimat aktif? Bagaimana contohnya? Kita bisa membaca dalam penjelasan berikut ini.
      Kalimat aktif merupakan kalimat yang subjeknya melakukan kegiatan, aktivitas, pekerjaan, atau perbuatan tertentu.
            Ciri-ciri kalimat aktif, yaitu:
1.       Subjeknya sebagai pelaku, serta
2.       Predikatnya berawalan me- dan ber-. Meskipun demikian, tidak sedikit kalimat aktif yang predikatnya tidak disertai kedua imbuhan tersebut, seperti contoh kalimat berikut ini.
·         Ayah kini sudah pergi.
·         Pak Anwar sedang makan nasi uduk.

Berdasarkan hubungan antara predikat dan objeknya, kalimat aktif dibagi menjadi dua.
1.       Kalimat aktif transitif adalah kalimat aktif yang predikatnya memerlukan objek.
Contoh:
·         Kakak menggunting kertas.
·         Domi memanjat pohon.
·         Nirma mengerjakan PR.
·         Adik membeli sayur kangkung.

2.       Kalimat aktif intransitif adalah kalimat aktif yang tidak memiliki objek.
Contoh:
·         Nona bernyanyi.
·         Ibu memasak di dapur.
·         Mereka berjalan menuju rumahnya.
·         Kami bertemu di jalan.


0 komentar:

Posting Komentar